Geger ada Mayat Mengapung Di Sungai Tamanroya

Jeneponto, Aliefmedia.com – Warga Jeneponto menemukan mayat mengapung dekat perahu Nelayan disungai Tamanroya kemarin Ahad (05/01/2020) pukul 14.45.siang

Salah seorang warga yang mencoba mendekati sosok mayat terapung tersebut, ternyata mayat seorang lelaki. Di temukan dalam keadaan terbaring di dekat perahu. Warga segera mengevakuasi untuk menghindarii terbawa arus sungai yang keras.

Di ketahui, mayat tersebut bernama “Dg Gassing (31), ” berasal dari Kampung Kampoa Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto.

Korban diduga tewas tenggelam saat sedang ingin buang air kecil terpeleset di pematang sungai.

seorang warga yang tak ingin identitasnya dimediakan mengatakan, bahwa kami sedang melintas di pinggiran sungai, tiba – tiba melihat orang terbaring di dekat perahu.

“Kemudian saya turun di sungai untuk menolongnya, ternyata sudah tidak bernyawami. Jadi saya panggil orang untuk membantu mengangkat mayat itu” Ungkapnya.

Dugaan sementara, korban kemungkinan terpeleset di pinggiran pematang sungai saat hendak buang air kecil. Karena di dada korban ada luka, sepertinya terbentur di sanyap perahu.

“Saya curiga, saat terjatuh, dadanya terbentur di sayap perahu itu. Untung cepat dilihat, kalau tidak, mayat tersebut sudah terbawa arus sungai, sehingga sangat sulit lagi untuk ditemukan,” ujarnya.

Kini jenazah Almarhum sudah berada di rumah duka di Kampung Kampoa (Boyong) Kecamatan Tamalatea Jeneponto, untuk selanjutnya dimakamkan. (HS.Husain/AJS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.