Jeneponto, Aliefmedia.com – Fraksi Reformasi Keadilan bersama komunitas masyarakat Pedagang Pasar Karisa Jeneponto melakukan aksi unjuk rasa di depan Dinas Peringdag Jeneponto jalan sultan Hasanuddin hari ini rabu 20/11/2019.
Mereka berunjuk rasa sambil bakar ban bekas di jalan, Para Pedagang Pasar Karisa menuntut Pemerintah kabupaten Jeneponto untuk menciptakan suasana pemerintahan yang bersih dan bebas dari KORUPSI.
Adapun tuntutan dan pernyataan sikap para pedagang pasar karisa adalah meminta kadis prindag tambeng dan kadis perhubungan jeneponto untuk menghentikan rencana penertiban pasar karisa yang tidak berpihak kepada pedagang kecil. Ungkapnya
Massa pun mendesak Bupati Jeneponto agar segera mencopot jabatan Kadis Prindag Tambeng Dan dinas perhubungan dan meminta kepada penegak hukum melakukan penyelidikan dan penuntasan berbagai dugaan kasus korupsi tanpa pilih kasih dugaan adanya penyalah gunaan pendistribusian kios dan pembangunan dan atau rehabilitasi pasar.
“Kami mendesak bupati jeneponto untuk segera mencopot kadis prindag tambeng Jejeth jeneponto Muh.Jafar dari jabatannya”, Kata Muh Alim Bahri dengan tegas. (Sapar)