BULUKUMBA, Aliefmedia.com – Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19, aktifitas belajar mengajar di sekolah diliburkan.
Sebagai solusi, proses belajar mengajar dilakukan secara online, Namun pelaksanaannya muncul berbagai keluhan di masyarakat terutama masalah jaringan internet yang tidak sepenuhnya bisa dijangkau oleh orang tua murid.
Bintara Pembina Desa Jajaran Kodim 1411/Bulukumba mengambil peran membantu proses belajar mengajar di wilayah binaan terutama kepada siswa yang tidak memiliki alat komunikasi yang menjadi syarat utama proses belajar mengajar dalam jaringan.
Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 1411-02/Tanete Serka Amrullah. Ia membantu proses belajar mengajar siswa Sekolah MAN 1 Tanete di wilayah binaannya dengan metode belajar secara online yang didampingi oleh Baharuddin, S. Ag (Guru MAN 1 Tanete), dengan jumlah siswa sebanyak 16 Orang di Koramil 1411-02/Tanete Kecamatan Bulukumpa Kabupaten Bulukumba, Rabu (12/8/2020).
Menurutnya proses belajar mengajar dalam jaringan yang dilakukan saat ini masih sebatas mengirimkan tugas melalui whatsapp (WA) kemudian hasil pengerjaan tugas para siswa kembali dikirim dalam bentuk foto dokumentasi kepada gurunya masing-masing.
Komandan Kodim 1411/Bulukumba Letnan Kolonel Arm Joko Triyanto, S. Pd, mengapresiasi apa yang dilakukan oleh prajuritnya di wilayah teritorial.
“Seperti itulah sejatinya tugas Babinsa, selaku aparat kewilayahan tentunya harus jeli melihat kondisi masyarakat di wilayah binaan, bantu atasi kesulitan yang dialami masyarakat di wilayah,” katanya.
Dandim juga menekankan kepada Babinsa jajaran Kodim 1411/Bulukumba, agar melakukan hal tersebut untuk membantu warganya terutama anak-anak yang membutuhkan pendampingan dalam proses belajar mengajar.
“Namun dalam pelaksanaannya tetap memperhatikan protokol kesehatan untuk memutus penularan Covid-19,”ucapnya. (amin)