Rapat Pleno Penetapan Cakades Desa Tombo – Tombolo Dan Pencabutan Nomor Urut Para Calon

Jeneponto, Aliefmedia.com – Rapat Pleno Penetapan Cakades Desa Tombo – Tombolo Dan Pencabutan Nomor Urut Para Calon Kades, Rabu 13/10/2021 di Kantor Desa Tombo- Tombolo Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto.

Tahapan pemilihan kepala desa secara serentak tahun 2021 di Kabupaten Jeneponto terus berjalan, setelah beberapa waktu lalu mengalami perubahan, kini kembali pada agenda Pleno penetapan dan pencabutan Nomor urut.

Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai tahapan pilkades. Dan dilanjutkan dengan rapat pleno penetapan bakal calon menjadi calon kepala desa, sekaligus pencabutan nomor urut bagi calon kepala Desa.

Rapat pleno penetapan calon kepala desa tombo-tombolo di hadiri oleh Panitia Pemilihan Tingkat Desa, Penjabat Kepala Desa tombo- tombolo, beserta perangkat, anggota BPD, dan kedua calon kepala desa beserta pendukungnya.

Selain itu, Hadir pula dalam pleno tersebut perwakilan Camat Bangkala Solihin Kr Nai beserta anggota Forkopimcam Bangkala, Tim fasilitasi dan pengawas pilkades jeneponto.

Ketua Panitia Pemilihan Tingkat Desa tombo- tombolo Baharuddin Nai saat dikonfirmasi awak media menjelaskan behwa rapat pleno pada kesempatan ini untuk mengagendakan penetapan bakal calon kepala desa yang memenuhi persyaratan, ucapnya.

Lanjut kata Baharuddin Nai, bahwa penetapan bakal calon kepala desa ini, menjadi calon kepala desa, dan dilanjutkan dengan pencabutan nomor urut calon kepala desa.

Dari hasil pencabutan nomor urut, Calon Kepala Desa Jamaluddin,N. memperoleh nomor urut (1) dan calon kepala desa Hj. Supiati Bata memperoleh nomor urut (2) bebernya. (Humas-AMN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.