
JENEPONTO, Aliefmedia.com – Wakil Bupati Jeneponto H.Paris Yasir, SE,MM, menghadiri dan memberikan kata sambutan di acara Visitasi Proses Merger, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE), Sekolah Tinggi Ilmu Pendidikan (STKIP) dan YAPTI untuk menjadi INSTITUT Turatea, Selasa 08/02/2022 di Kampus YAPTI Jeneponto.
Turut hadir dalam acara tersebut, Tim Verifikasi Faktual Kemendikbud Dikti, Pimpinan Yayasan YAPTI Jeneponto H.Anwar Rifai, Ketua STIE, STKIP dan para Dosen serta sejumlah mahasiswa.
Pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati Jeneponto dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Tim Verifikasi Aktual Kemendikbud Dikti atas perhatiannya dengan dunia pendidikan khususnya Perguruan Tinggi di Kabupaten Jeneponto ini.
Masih kata H.Paris Yasir, Kemajuan Globalisasi yang dihadapi saat ini, semakin beragam dan kompleks yang menyentuh di semua lini kehidupan manusia. Kondisi tersebut, diperlukan penyesuaian berpikir yang dinamis dan bertindak melalui peningkatan kualitas mutu pendidikan masyarakat.
Salah satu alternatif yang diharapkan dapat mengatasi berbagai persoalan tersebut, kata H.Paris Yasir adalah melalui pengembangan pembangunan pendidikan mengikuti kemajuan ilmu pengetahuan teknologi (IPTEK).
Sejalan dengan itu, Lembaga pendidikan memiliki peran penting dalam proses Sumber Daya Manusia (SDM).Terutama dalan menyiapkan intelektual muda yang kompetitif dan bermartabat.
Dia menambahkan bahwa rencana merger STIE, STKIP dan YAPTI untuk menjadi Institut Turatea merupakan salah satu langkah strategis guna menjadikan perguruan tinggi yang kompetitif.
Karena itu, perguruan tinggi di tuntut untuk mencetak sumber daya mahasiswa yang inovatif dan dapat bersaing di dunia kerja global.
H.Paris Yasir menekankan, bahwa perguruan tinggi harus mampu bertanggung jawab secara moral. (syam)