Jeneponto,Aliefmedia.com – DPD BKPRMI Kabupaten Jeneponto bersama 5 Lembaga Otonom menggelar silaturahmi kerja daerah (silakda), Ahad 24 Juli 2022 di Aula Dinas Kesehatan kabupaten Jeneponto.
Lima lembaga otonom dimaksud, yaitu Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Dakwah dan Sumber Daya Manusia (LPPDSDM), Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Keluarga Sakinah (LPPK sakinah), Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Kesehatan Masyarakat (LPPKM), Lembaga Bantuan Hukum dan Advokasi (LBHA), serta Brigade Masjid Daerah (Brimasda).
Acara tersebut mengusung tema “BKPRMI Laju Berkhidmat untuk Umat”.
Sebelumnya di dahului melaksanakan Silakda pada hari Ahad, 24 April 2022 bertempat di Masjid Nurul Ikhlas BTN Persada Mappatunru, sedangkan Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Ekonomi dan Koperasi ( LPPEKOP).
Menurutnya, dalam waktu dekat akan bersilakda sendiri dengan beberapa agenda yang masih dikonsolidasikan dengan tim LPPEKOP.
Hadir dalam kegiatan Silakda tersebut, masing masing utusan dari DPK, Ketua Umum, Dircam dan Sekretarisnya.
Selain itu, juga pengurus Lembaga yang ada pada struktur DPD BKPRMI Jeneponto, dengan estimasi peserta kurang lebih 200 orang, dan peserta dari perwakilan DPW BKPRMI Sulsel juga hadir untuk memberikan sambutan dan membuka acara Silakda secara resmi yaitu ust. Hamka Idrus, S.H,” papar Ketua BKPRMI Salehuddin.
ketua panitia juga Dirda LPPKM ust. Akmal Arasy dalam laporannya mengatakan, bahwa anggaran yang digunakan dalam kegiatan ini adalah sinergitas antara DPD BKPRMI dengan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Sulsel.
Ust. Akmal juga menyebutkan, bahwa kegiatan ini adalah Silakda pertama untuk beberapa lembaga selama kepengurusan DPD di Kabupaten Jeneponto dan konsolidasi program semua lembaga dengan DPK BKPRMI.
Ustadz Akmal diakhir laporannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh elemen yang mendukung sampai terselenggaranya kegiatan serta permohonan maaf bila dalam pelaksanaannya terdapat kekurangan dan kekhilafan.
Ditempat yang sama Ketua Umum DPD BKPRMI Kabupaten Jeneponto, Salihuddin dalam sambutannya mengatakan Silakda Serentak ini dapat menjadi penguatan program dari Rakerda sebelumnya dan diharapkan dalam satu periode ke depan kegiatan- kegiatan tidak lagi menjadi dominasi LPPTKA saja.
Namun demikian kita berharap agar dapat merata ke semua Lembaga Otonom yang ada, di samping itu juga sebagai wasilah konsolidasi menjadi sarana koordinasi dan rejuvikasi lembaga dalam meneguhkan programnya,” Ujarnya.
Sementara itu, DPW BKPRMI oleh ust. Hamka mengatakan, bahwa ada tiga point penting yang harus kita jaga dan pelihara agar BKPRMI sebagai organisasi kader tetap eksis.
“Luruskan Niat, dalam artian bahwa sebagai seorang kader BKPRMI dimanapun mereka berada dalam berbuat harus niatnya karena Allah.
“Jadikan BKPRMI sebagai ladang amal. Dengan menjadikan BKPRMI sebagai ladang amal, Insya Allah tidak akan ada gesekan dalam menjalankan roda organisasi. jelasnya.
Karena sesungguhnya yang kita capai dari hasil kerja-kerja tim yang telah terbentuk akan menjadi sejuk disebabkan tujuan yang sama yaitu mengharapkan ganjaran amal dari setiap kegiatan terlaksana.
Dan yang ketiga kata Mantan Dirda LPPTKA BKPRMI Jeneponto dua periode ini, Al Ayyupa jadikan BKPRMI sebagai ladang Silaturahmi. Perlu kita pahami bahwa manusia itu punya kelebihan dan kekurangan.
Oleh karena itu, melalui moment silaturahmi ini, mari kita saling menjaga rasa persaudaraan, jangan ada yang menganggap tidak jadi kegiatan tanpa dirinya,” Tegasnya. (Ramil Sain)