Kejari Kabupaten Luwu Timur Gelar Sosialisasi Penegakan Hukum

Lutim Sulsel, Aliefmedia.com – Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Luwu timur Sulawesi Selatan menggelar sosialisasi penegakan hukum, Senin 03/10/2022 lalu.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Dua desa masing masing desa Tokalimbo dan desa Ranteagin kecamatan Towuti Kabupaten Luwu Timur.

Kasi PIDSUS Kejari Lutim Kabupaten Lutim menjelaskan, bahwa penegakan sadar hukum berharap dengan adanya program pembinaan Desa Sadar hukum ini yang diselenggarakan di seluruh Desa Kabupaten Luwu Timur, ujarnya.

Menurutnya, bahwa masyarakat dapat terhindar dari perbuatan melanggar hukum. “Harapan saya dengan adanya bina desa sadar hukum”.

Masyarakat akan paham penegakan hukum dan aturan lainnya, seperti terkait Peraturan Daerah dan peraturan Bupati,” singkatnya.

Hal senada diungkapkan Kepala Pengadilan Agama dia minta masyarakat lebih sadar hukum, agar terhindar dari jeratan hukum, juga berharap peran orang tua dalam mengawasi anaknya agar terhindar dari pernikahan dini , penyalahgunaan narkoba, tawuran dan lain sebagainya terkait pelanggaran hukum.

Kepala Desa Tokalimbo MUPLI.S AN dalam sambutannya mengatakan, bahwa bina desa sadar hukum sangat membantu pemerintah Desa Tokalimbo dalam penegakan hukum di desa. Dia berharap kedepan apabila ada warga yang berselisih, sebaiknya diselesaikan dulu di desa, bebernya. (Haeruddin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.