Bersinergi Cegah Stunting, Babinsa Desa Bontorappo Pendampingan Kegiatan Posyandu

JENEPONTO, Aliefmedia.com – Babinsa Desa Bontorappo Sertu Suardi. S, anggota Koramil 05 Batang Kodim 1425 Jeneponto Korem 141 Toddopuli Kodam XIV Hasanuddin, melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu bagi anak Balita, yang dilaksankan di Pustu Melati Dusun Punagayya Desa Bontorappo Kecamatan Batang Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Minggu 22/10/2023.

Dalam kegiatan Posyandu dilaksanakan Pengukuran Tinggi Badan, Penimbangan Berat Badan, Pemberian Makanan Tambahan (PMT), dan pemberian obat cacing serta imunisasi bagi anak Balita.

Babinsa Sertu Suardi mengatakan, Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian, kebersamaan dan sinergitas antara TNI, Pemerintah daerah dan instansi terkait melalui Babinsa, kepada masa generasi muda mendatang lebih gemilang dengan memberikan perhatian lebih dalam hal pencegahan Stunting melalui Posyandu, kata Babinsa.

Menurutnya, Peran Aktif Babinsa selaku Bapak asuh anak Stunting di Desa maupun di Kelurahan dalam mendampingi Bidan Desa, tenaga kesehatan dan Kader Posyandu merupakan salah satu wujud kepedulian TNI, guna membantu Pemerintah serta masyarakat untuk menekan dan mencegah Stunting diwilayah binaan, tutur Babinsa.

Hal tersebut dilakukan, guna memudahkan masyarakat dalam memperoleh pelayanan Kesehatan dalam rangka mengembangkan program Kesehatan ibu hamil, program Kesehatan anak, imunisasi, pemantauan status gizi, pencegahan dan penanggulangan diare, ditambah dengan penurunan angka stunting atau gizi buruk. Tutup Babinsa Sertu Suardi.

(Penerangan Kodim 1425/Jeneponto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.