
Luwu Sulsel, Aliefmedia.com – Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi menyampaikan rasa syukurnya atas kelahiran anak dari ibu Indri (30), seorang IRT yang hamil 9 bulan, dan berhasil dievakuasi dari desanya yang terisolir akibat banjir dan longsor di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.
Kabidhumas Polda Sulsel Kombes Pol Didik Supranoto, saat dikonfirmasi membenarkan, bahwa Indri, IRT yang dievakuasi Kapolda Sulsel dengan Helikopter akhirnya melahirkan, Senin (6/5/2024) siang, di RSUD Batara Guru, Belopa, Luwu.
Kombes Pol Didik Supranoto mengutarakan, sebelumnya, Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi menggunakan helikopter AW169 Polri, Minggu (5/5/2024) bergerak cepat menjemput warga yang mau melahirkan yakni Indri (30), IRT warga dusun Rante Desa Rante Balla Kec Latimojong Kabupaten Luwu, yang Hamil 9 Bulan.
Kabidhumas Polda Sulsel juga mengatakan bahwa Orang Tua/Keluarga Indri telah melakukan Video call dengan Kapolda Sulsel dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Kapolda Sulsel, saat Kapolda menanyakan bagaimana kondisi bayi, kondisi sang bayi relatif stabil.
“Mudah-mudahan sehat-sehat terus sampai stabil betul,” ujar Andi Rian R Djajadi berharap.
Pada kesempatan itu, lanjut kata Kabidhumas, Kapolda Sulsel memberikan nama ke buah hati Indri dengan nama Bhara Daksa Latimojong , Keluarga Indri pun sangat menyetujui pemberian nama dari Kapolda Sulsel.
Diketahui, Bhara Daksa merupakan nama batalyon angkatan Irjen Pol Andi Rian (1991) di Akpol bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Bhara artinya sosok prajurit yang berani, bekerja keras, memiliki tekad kuat dan pantang menyerah. Daksa berarti postur tubuh perkasa yang dapat dibanggakan.(AMN)