JENEPONTO, Aliefmedia.com – Babinsa Koramil 1425-02/Bangkala melaksanan Karya Bakti pembersihan Saluran Air di Dusun. Tompo Balang Desa Kapita Kec. Bangkala Kab. Jeneponto sepanjang 50 meter, Rabu 16/10/2024.
Karya Bakti pembersihan saluran air ini merupakan bentuk keterlibatan nyata TNI dalam pemeliharaan fasilitas umum serta lingkungan sekitar. Semangat gotong-royong antara TNI dan masyarakat Desa Kapita membersihkan saluran air yang sudah tertutup rumput liar dan sampah plastik bekas makanan.Terlihat dari antusias para masyarakat yang ikut dalam gotong royong tersebut.
Dalam kegiatan karya bakti tersebut Babinsa Serda Tamrin menyatakan bahwa kegiatan pembersihan saluran air ini digelar merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI Khususnya Kodim 1425 Jeneponto untuk menjaga kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat .
“Hari ini kita melaksanakan Karya Bakti Pembersihan saluran air sekaligus kami mengajak masyarakat yang ada di Desa Kapita untuk turut menjaga kebersihan lingkungan, serta mengajak masyarakat untuk hidup sehat.
Lingkungan yang sehat tercipta dari lingkungan yang bersih. Salah satu upaya kami untuk membentuk bangsa yang sehat salah satunya adalah menjaga kebersihan lingkungan. Karena kami khawatir apabila sampah dan rumput liar ini dibiarkan maka akan tercipta lingkungan yang kotor dan tentunya akan berdampak kepada masyarakat yang ada di sekitar sini karena sampah dan rumput liar tersebut bisa menjadi sarang nyamuk,” ucap Babinsa.
Kepala dusun Tompo Balang turut menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif Babinsa dan partisipasi aktif warga.
“Kerja sama antara TNI dan warga seperti ini sangat penting untuk menjaga kebersihan lingkungan, Semoga kegiatan seperti ini bisa rutin dilakukan agar Desa Kapita menjadi Desa yang bersih dan sehat, ” ungkapnya.
Salah satu masyarakat yang turut serta dalam kegiatan ini, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Babinsa 1425-02/Tamalatea, karena Babinsa turut peduli dengan kebersihan Desa Kapita dan peduli akan kesehatan werga setempat bisa .
“Kami masyarakat Desa Kapita sangat berterima kasih kepada pak Babinsa karena turut peduli dengan kebersihan dan kesehatan masyarakat Desa Kapita,semoga Desa Kapita menjadi Desa yang bersih dan sehat,” tuturnya.
(Pendim 1425/Jeneponto)