Babinsa Koramil 1425-03/Tamalatea Bersama Warga, Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

JENEPONTO, Aliefmedia.com – Guna menumbuhkan semangat gotong-royong dan kepedulian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan sekitarnya, Personel Babinsa Koramil 1425-03/Tamalatea melaksanakan Karya Bakti pembersihan Saluran Air di Dusun Mattirobaji Desa Borongtala Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto, Jumat 18/10/2024.

Karya Bakti pembersihan saluran air ini, merupakan bentuk keterlibatan nyata TNI dalam pemeliharaan fasilitas umum serta lingkungan sekitar.

Semangat gotong-royong antara TNI dan masyarakat Desa Borongtala membersihkan saluran air yang didalamnya terdapat sampah plastik bekas makanan dan conberan, terlihat dari antusias para masyarakat yang ikut dalam gotong royong tersebut.

Dalam kegiatan karya bakti tersebut , Babinsa Sertu Syamsul Bahri menyatakan bahwa kegiatan pembersihan saluran air ini digelar sebagai bentuk kepedulian TNI Khususnya Babinsa Koramil 03 Tamalatea Kodim 1425 Jeneponto untuk menjaga kebersihan lingkungan agar tidak kelihatan jorok dan upaya untuk menunjang kesehatan masyarakat .

“Hari ini kita melaksanakan Karya Bakti Pembersihan saluran air, sekaligus kami mengajak masyarakat yang ada di Desa Borongtala untuk turut menjaga kebersihan lingkungan agar tidak kelihatan jorok, serta mengajak masyarakat untuk hidup sehat, karena apabila lingkungan jorok maka masyarakat akan rentan terkena penyakit,” ucap Babinsa.

Kepala Dusun Mattiro Baji menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif Babinsa dan partisipasi warga.

“Kerja sama antara TNI dan warga seperti ini sangat penting untuk menjaga kebersihan lingkungan sehingga saluran air yang ada tidak kelihatan jorok dan jadi sarang nyamuk, Semoga kegiatan seperti ini bisa rutin dilakukan agar Kampung kita jadi kampung yang bersih dan sehat,” ungkapnya.

Salah satu masyarakat yang turut serta dalam kegiatan ini,mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Babinsa Koramil 1425-03/Tamalatea,karena telah turut peduli dengan kebersihan lingkungan khususnya di Desa Borongtala dan peduli akan kesehatan werga setempat

“Kami masyarakat Desa Borongtala sangat berterima kasih kepada bapak Babinsa karena turut peduli dengan kebersihan dan kesehatan masyarakat Desa kami,semoga kedepannya kami dapat melaksanakan kegiatan serupa agar desa Borongtala tidak kelihatan jorok,” tuturnya.

(Pendim 1425/Jeneponto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.