JENEPONTO, Aliefmedia.com – Empat hari lagi program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-122 Kodim 1425 Jeneponto akan berakhir. Sejumlah pembangunan fisik dalam program ini terus di genjot sampai 100 persen sebelum penutupan 31 Oktober mendatang.
Hal tersebut disampaikan oleh Komandan satuan tugas (Dansatgas), Letkol Inf Muhammad Amin, S. IP., Sabtu malam (26/10/2024) saat menggelar tatap muka bersama dengan Masyarakat di Desa Tuju, Kecamatan Bangkala Barat Kabupaten Jeneponto.
Kegiatan tersebut dihadiri Dan SSK Kapten Cpl Sahabuddin, Danramil 03/Tamalatea Lettu Inf Muhammad Amin, Pasi Ter Kodim 1425 Jeneponto Letda Cba Hasanuddin, Kepala Desa Tuju Muh. Yunus, S.Sos. Hadir pula personel Satgas TMMD, tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga setempat.
“Tidak terasa program TMMD 122 akan berakhir, kalau kita berhitung sejak pembukaan itu tinggal 4 hari lagi dilakukan penutupan tepatnya tanggal 31 Oktober mendatang. Untuk itu dengan tersisa waktu yang sebentar lagi, saya minta kepada seluruh anggota satgas untuk menggenjot pembangunan yang belum selesai,” ujar Letkol Inf Muhammad Amin.
Sebelum dilakukan penutupan TMMD, Muhammad Amin terlebih dahulu menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Kepala Desa Tuju dan Masyarakat Desa Tuju serta pihak terkait atas kerjasamanya selama ini.
“Oleh karena itu saya sebagai Komandan Satgas TMMD mengucapkan terimakasih atas dukungannya dan supportnya untuk pemerintah, Polri dan masyarakat Desa Tuju atas kerjasamanya selama ini. Saya juga memohon maaf kepada masyarakat desa Tuju jika selama ini anggota kami atau tamu kami yang mungkin kurang berkenan atas sikapnya,” sambungnya.
Lanjut kata Muhammad Amin, semoga dengan kehadiran program TMMD Ke-122 ini bermanfaat untuk masyarakat Desa Tuju.
“Kehadiran masyarakat sangat penting dalam keberhasilan program TMMD. Kami berharap kegiatan ini semakin mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sehingga pembangunan yang kita laksanakan bisa dirasakan manfaatnya oleh semua warga,” ujarnya.
Tatap muka ini juga dimanfaatkan sebagai ajang dialog dan sosialisasi program-program pembangunan fisik maupun non-fisik yang sedang berjalan di Desa Tuju. Masyarakat menyambut baik kesempatan ini dan menyampaikan apresiasi serta harapan-harapan terkait peningkatan infrastruktur desa.
Kepala Desa Tuju, Muh. Yunus, S.Sos., menyampaikan terima kasih kepada TNI, khususnya Kodim 1425 Jeneponto, atas upaya yang dilakukan melalui TMMD 122. “Kegiatan TMMD ini membawa dampak positif yang signifikan bagi desa kami, mulai dari pembangunan infrastruktur hingga peningkatan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersamaan dalam membangun desa,” kata Yunus.
Program TMMD Ke-122 di Desa Tuju meliputi pembangunan sarana fisik seperti jalan, jembatan, dan sumur bor, serta kegiatan non-fisik seperti sosialisasi kesehatan dan ketahanan pangan. Dengan adanya kegiatan tatap muka ini, diharapkan sinergi antara TNI dan masyarakat dapat terus terjaga demi kemajuan bersama .(*)