BULUKUMBA, Aliefmedia.com – Ketua DPRD Kabupaten Bulukumba, Umy Asyiatun Khadijah, menghadiri penyambutan kunjungan kerja dari Komandan Resor Militer (Danrem) 141 Toddopuli, Brigjen TNI Andre Clift Rumbaya, pada Selasa (21/1/25).
Bertempat di Makodim 1411 Bulukumba, acara penyambutan tersebut turut dihadiri oleh Bupati Bulukumba, Andi Muchtar Ali Yusuf, beserta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya.
Dalam kunjungan kerjanya, Brigjen TNI Andre Clift Rumbaya juga meninjau kegiatan sosial berupa pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis di TK Kartika XXVIII yang berlokasi di depan Makodim 1411.
Program ini menjadi salah satu wujud perhatian terhadap pemenuhan gizi anak-anak sebagai generasi penerus bangsa.
Kunjungan Danrem 141 Toddopuli ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak sebagai bentuk sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat untuk memperkuat pembangunan daerah dan kesejahteraan bersama.(*)