
BULUKUMBA, Aliefmedia.com – Dinas Koperasi, UKM & Tenaga Kerja Kabupaten Bulukumba yang membidangi Ketenagakerjaan melaksanakan kunjungan Pembinaan Hubungan Industrial ke PT. Gusti Aroma Atsiri Celebes, salah satu perusahaan industri pengolahan porang yang berlokasi di Borong Manempa, Desa Polewali, Kecamatan Gantarang.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Tenaga Kerja, Minarmi Andi Pangki, bersama dua Mediator Hubungan Industrial dan staf tenaga kerja lainnya, Rabu (2/7/2025).
A. Esfar Tenrisukki (Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Tenaga Kerja) menyampaikan, kunjungan ini selain sebagai pemantauan pelaksanaan ketenagakerjaan di wilayah Kabupaten Bulukumba, juga merupakan implementasi langsung atas dukungan Bapak Bupati Terhadap investasi porang yang diharapkan dapat menyerap banyak tenaga kerja di Kabupaten Bulukumba.
Dalam suasana akrab, tim tenaga kerja juga melakukan pembinaan yang mencakup sejumlah aspek penting dalam sebuah perusahaan untuk mencapai tujuan bisnis. Aspek-aspek ini mencakup manajemen sistem pengupahan, pengaturan jam kerja, kepesertaan jaminan sosial ketenagakerjaan, hingga sistem perjanjian kerja yang ideal dan sesuai regulasi..
“Kami hadir untuk memberikan pembinaan dan penguatan investasi di sektor ini ,” ujar Kabid Tenaga Kerja, Minarmi.
Diharapkan, melalui pembinaan ini, produktivitas perusahaan dapat terus meningkat secara berkelanjutan, dengan dibarengi peningkatan kesejahteraan karyawan.
PT. Gusti Aroma Atsiri Celebes sendiri merupakan salah satu pelaku industri porang yang sedang tumbuh dan diharapkan menjadi pionir dalam pengembangan agroindustri berbasis potensi lokal di Kabupaten Bulukumba.
Jumlah karyawan kurang lebih 90 orang.
Dampaknya bagi daerah, untuk sektor ketenagakerjaan, dari jumlah penggunaan tenaga kerja yang cukup banyak (padat karya) memberikan manfaat pada penciptaan lapangan kerja yang cukup luas.(*)