BULUKUMBA, Aliefmedia.com — KSP Berkat Bulukumba kembali melaksanakan Pelatihan Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi para kasir cabang dan capem se-Sulawesi. Kegiatan untuk gelombang III ini berlangsung selama tiga hari, mulai 15–17 November 2025, dan dibuka secara resmi pada Sabtu (15/11/2025).

Ketua Panitia Pelaksana, Syaiful Radja, A.Md, dalam laporannya menyampaikan bahwa pelatihan gelombang III diikuti oleh 33 peserta, dengan 26 orang hadir secara tatap muka dan 7 orang mengikuti melalui Zoom. Seluruh biaya kegiatan ini bersumber dari dana pendidikan KSP Berkat Bulukumba.

Sementara itu, Ketua KSP Berkat Bulukumba, Dr. Ir. H. Andi Makkasau, ST, MM, dalam sambutannya menegaskan bahwa peran kasir sangat penting dalam perkembangan lembaga.
“Kalian adalah ujung tombak perkembangan KSP Berkat. Karena itu, kalian perlu dibekali SDM yang kuat sebagai modal untuk memajukan lembaga ini,” ujarnya.
Beliau berharap seluruh materi yang diterima dapat dipahami secara mendalam dan diaplikasikan setelah kembali bertugas di masing-masing cabang capem.
Lebih lanjut, Dr. Andi Makkasau menekankan pentingnya penguasaan teknologi di era digital saat ini.
“Hanya skill yang baik yang mampu memenangkan persaingan. Digitalisasi sangat dibutuhkan. Infrastruktur sudah kita siapkan, anggota mendukung, kemitraan berjalan baik. Tetapi tanpa pemanfaatan teknologi, kita tidak akan berkembang pesat,” tegasnya.
Ia mengimbau seluruh peserta untuk mengikuti pelatihan dengan sungguh-sungguh.
“Mulai hari ini hingga penutupan, saudara harus benar-benar paham. Dengan teknologi, proses pengembangan akan lebih cepat,” tambahnya.
Di akhir sambutan, Dr. Andi Makkasau menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dan panitia.
“Terima kasih atas waktu dan kesediaannya. Semoga pelatihan ini berjalan lancar dan memberikan seribu manfaat bagi kita semua.”
Pelatihan ini diharapkan menjadi wadah peningkatan kompetensi kasir sebagai garda terdepan pelayanan, sekaligus memperkuat kualitas SDM KSP Berkat Bulukumba menuju tata kelola yang modern dan berdaya saing.(*)

