Ucapan Terima Kasih Warga Korban Banjir Bandang Kepada Ketua DPD II Partai Golkar Jeneponto

Jeneponto, Aliefmedia.com – Warga Korban Banjir Bandang Desa Tarowang Menyampaikan Ucapan Terima Kasih Kepada Ketua DPD II Partai Golkar Jeneponto,11/7/2021.

Ketua Harian Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya Jeneponto Ikram Ishak Iskandar bersama Anggota Komisi IV DPRD Jeneponto dari Partai Golkar H.Ahmad Sahabuddin Rani beserta pengurus AMPI telah menyerahkan bantuan langsung ke korban banjir bandang di Desa Tarowang.

Bantuan tersebut berupa tikar, beras, gula pasir, lauk pauk, kopi, teh dan air mineral kepada warga terdampak banjir bandang.

Usai penyerahan bantuan oleh Ketua Harian DPD II Partai Golkar Jeneponto secara bergantian dengan Anggota Komisi IV, anggota fraksi Golkar, AMPI.

Ditempat terpisah awak media melakukan konfirmasi Kepada salah seorang korban banjir Rahmatia menuturkan ” saya sangat senang dan bergembira menerima bantuan dari partai Golkar Kabupaten Jeneponto”.

Masih kata Rahmatia, barusan ada Partai masuk ke desa tarowang bawa bantuan Air bersih. Saya melihat ada tiga mobile tangki yang bawa air bersih.

Sehingga masyarakat Desa Tarowang yang terdampak bencana merasa lega dan senang atas adanya bantuan air bersih yang begitu banyak dari partai Golkar. jelas kata Rahmatia.

Lanjut kata Rahmatia, Bahwa bantuan dari partai golkar selain air bersih juga kita diberikan bantuan berupa tikar,alat dapur,beras,lauk pauk dan air mineral.Demikian pula dalan bentuk gula pasir, teh, kopi dan beragam jenis minuman yang diberikan kepada warga yang korban banjir.

Karena itu, saya mewakili warga korban banjir menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua DPD II Partai Golkar Jeneponto Drs.H.Iksan Iskandar.M.Si dan seluruh pengurusnya, Pengurus dan Anggota Pemuda Pancasila serta Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kab.Jeneponto diantaranya ada H.Ahmad Sahabuddin Dg Rani SE dari Partai Golkar turut hadir menyerahkan bantuan kepada kami.

Selain itu, Rahmatia juga minta perhatian Pemda Jeneponto agar warga yang hanyut rumahnya segera mungkin di berikan bantuan rumah tinggal.mpintanya.
(sapar.M)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.