Bantaeng, Aliefmedia.com – Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Jaringan Pendamping Kebijakan Pembangunan (JPKP) Kabupaten Bantaeng Abd. Rifai Untung menyambangi Keluarga Daeng Ronta , Sabtu 26/08/2022 di Dusun Mattoanging Desa Bontojai Kecamatan Bissappu Kabupaten Bantaeng.
Kunjungan tersebut dalam rangka penyerahan bantuan dari donatur.
Menurutnya, bahwa pemilik SPBU parasula Kecamatan Bissappu Kabupaten Bantaeng, H. Ade Sapoetra yang diwakilkan oleh JPKP kabupaten Bantaeng, didampingi Kepala Dusun Bontojai, Sudirman dan dari intel Kodim Bantaeng, Sertu Herman.
Adapun bantuan yang di serahkan kepada keluarga dg Ronta berupa sembako dan fasilitas tempat tidur, ujaarnya.
Sebelumnya diketahui bahwa kondisi keluarga dg Ronta memang sangat memprihatinkan.
“Alhamdulillah hari ini kegiatan berjalan dengan lancar, Insya Allah besok pagi JPKP Bantaeng akan mendampingi dg Ronta, untuk dirujuk ke rumah sakit Anwar Makkatutu, untuk dilakukan perawatan intensif “.
“Ya, kita berharap agar beliau bisa sembuh dan kembali beraktifitas seperti biasa. Dg Tinta adalah petani nelayan, semoga semuanya berjalan dengan lancar Aamiin,”.Harapannya . (Ramli Rifal)