

JENEPONTO, Aliefmedia.com – Kodim 1425 Jeneponto Menggelar Acara Nonton Bareng KASAD AWARD dengan mengusung tema ” Bersama Merawat Kebangsaan” acara tersebut berlangsung di Aula serbaguna Vyati Makodim, jl. Lanto Dg Pasewang Kelurahan Balang Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto. Senin, 10/07/2023.
Turut hadir letkol INF Muhammad Amin, S. IP., Kajari Jeneponto, Ketua pengadilan Negeri Jeneponto, Plt. Sekda Jeneponto Para Para Perwira Staf, Danramil dan Anggota Kodim 1425 Jeneponto, Personil Kanminvetcadam XIV-19/Hasanuddin, serta Unsur Jurnalis dari berbagai Media.
Dandim 1425/Jeneponto Letkol Inf Muhammad Amin, mengatakan selain dilaksanakan di Makodim 1425/Jeneponto, nonton bareng ini juga digelar di seluruh satuan jajaran Kodam XIV/Hasanuddin, yang berada di wilayah Sulsel, Sulbar dan Sultra, ungkap Letkol Inf Muhammad Amin.
Kasad Award ini merupakan apresiasi untuk Media sebagai penghargaan untuk media yang berkomitmen dan secara kontinyu memberitakan tentang berbagai isu strategis yang menjadi bagian dari program prioritas pemerintah, ujar Dandim 1425/Jeneponto.
Acara Kasad Award malam ini, Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dr. H. Dudung Abdurachman, S.E., M.M., ingin mengapresiasi media-media, baik Media Kampus, Media Nasional, maupun Media Daerah yang memiliki kontribusi positif dalam merawat kebangsaan.
“Olehnya itu, Kasad mengapresiasi atas kinerja Media, telah memberikan kontribusi positif selama ini, bekerjasama dengan pemerintah bersama-sama merawat bangsa, seperti yang kita ketahui bahwa media memiliki peran yang sangat penting dengan Media kita merawat kebangsaan.
Untuk mengisi waktu sebelum acara nonton bareng “KASAD AWARD” dimulai kita gelar pertandingan Domino dan Karaoke, ucap Dandim Letkol Inf Muhammad Amin.
“Saya selaku Dandim dan Keluarga besar Kodim 1425/Jeneponto, mengucapkan banyak terimakasih atas kehadirannya malam ini dalam rangka nonton bareng “KASAD AWARD” secara live.
Penulis : Sertu Irfan (Penerangan Kodim 1425/Jeneponto).