Cegah Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Bulukumba Ajak Jurnalis Awasi Pemilu

BULUKUMBA, Aliefmedia.com – Mencegah terjadinya pelanggaran pemilu, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bulukumba mengajak jurnalis terlibat dalam pengawasan pemilu.

Anggota Bawaslu Bulukumba yang membidangi Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat, Awaluddin berharap kepada semua elemen termasuk media untuk ambil bagian dalam pengawasan untuk memastikan pesta demokrasi kedepan berlangsung secara berintegritas.

“Kami terus mengajak semua pihak untuk berkolaborasi dalam pengawasan, agar seluruh tahapan termasuk yang sat ini berjalan tahapan pencalonan Anggota DPRD dapat berlangsung sesuai regulasi yang berlaku,” ungkap Awaluddin pada kegiatan media gathering pengawasan pencalonan anggota DPRD Bulukumba yang berlangsung di Circle Cafe di Jalan Gadjah Mada Bulukumba, Jum’at (8/9/2023).

Dihadapan para jurnalis, Awaluddin menyampaikan sejumlah hasil pengawasan pada tahapan pencalonan, termasuk memastikan seluruh bakal calon legislatif yang berlatar belakang profesi tertentu yang diharuskan mundur telah melengkapi administrasinya.

Mengingat pentingnya melakukan pengawasan pemilu yang dilakukan oleh semua pihak, Awaluddin juga mengajak kepada seluruh Jurnalis dan masyarakat Bulukumba untuk turut berpartisipasi melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan Pemilu dan Pemilihan pada 2024 mendatang.

“Jika menemukan ada pelanggaran, maka segera sampaikan ke Bawaslu,” pintanya.

Kegiatan media gathering tersebut dihadiri puluhan jurnalis dari media cetak, elektronik dan media online yang ada di Bulukumba. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.