Lutim Sulsel, Aliefmedia.com – Bencana Alam tak pernah menyampaikan kepada manusia jika mau melakukan aksinya.Namun ada gejala alam yang diperlihatkan kepada manusia.Hanya saja manusia tak banyak yang mengetahuinya.Itulah takdir yang beridentitas Bencana Alam Angin Puting beliung.
Dilansir dilaman syakhruddin.com pagi tadi,07.45,dalam laman tersebut Dia menjelaskan bahwa berdasarkan informasi yang di terima dari Anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) atas nama Ismail dari Kabupaten Luwu melaporkan, Senin 15/2/21 sekitar Pukul 13.00 Wita, Angin puting beliung menerjang Kecamatan Lamasi Timur di Luwu.
Akibat dari Bencana tersebut tercatat 66 rumah mengalami kerusakan, meninggal dunia 1 orang, luka berat 4 orang dan luka ringan 2 orang.
Tagana Luwu bersama BPBD setempat, sudah bergerak menuju lokasi terdampak untuk melakukan assement sekaligus memberikan bantuan tahap awal.
Selain itu, Anggota Tagana bersama BPBD Kabupaten Luwu melaporkan kepada Bupati Luwu dan instansi terkait. Ismail Patang dari Kabupaten Luwu melaporkan.(Syam)